"Rumah Sakit Ibu dan Anak Amanda merupakan salah satu rumah sakit swasta yang bergerak dalam bidang pelayanan kesehatan, khususnya pelayanan kesehatan Ibu dan Anak yang dilengkapi dengan penunjang medis 24 jam yang terdiri dari UGD, Unit Rawat Jalan (poli anak, poli obgyn, poli KB), dan Unit Rawat Inap yang terdiri dari kelas VIP, I, II, dan III. Dilengkapi dengan Laboratorium, Farmasi, Gizi, dan Rekam Medis. Rumah Sakit Ibu dan Anak Amanda saat ini merupakan Rumah Sakit tipe C dengan akreditasi paripurna "A"."