"Pusat Pengembangan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (PPA FEB UI) didirikan oleh Dirjen Dikti dan Pengelolaannya diserahkan kepada FEB UI pada tahun 1988 dengan SK No.53/DIKTI/Kep/1988.
Tujuan pembentukan PPA FEB UI pada awal pendiriannya adalah untuk meningkatkan pendidikan akuntansi di Indonesia. Seiring dengan berjalannya waktu PPA FEB UI juga memberikan jasa pelatihan dan konsultasi di bidang akuntansi, audit, keuangan, perpajakan, tata Kelola, manajemen risiko, data analitik, Sistem dan Pengendalian Internal, serta bidang-bidang terkait lainnya."