"Rumah Sakit AR Bunda yang didirikan oleh seorang dokter spesialis kebidanan dan kandungan yaitu Dr. H. Abdul Rachman, M. SpOG, MM yang dimulai dari sebuah Rumah bersalin Anita pada tahun 1995 dengan hanya 24 tempat tidur.
Saat ini Rumah Sakit AR Bunda Prabumulih memiliki kapasitas 150 tempat tidur dengan perincian tempat tidur menurut jenis pelayanan: Terdiri dari Kamar President Suites, Kamar VVIP, Kamar VIP, Kamar Kelas 1, Tempat Tidur Kelas 2, Tempat Tidur Kelas 3, Tempat Tidur Isolasi, Tempat Tidur HCU, Tempat Tidur HCU, Tempat Tidur NICU. Dengan fasilitas termuhtahir dan tercanggih serta terjalin kerjasama utama dengan BPJS Kesehatan, Asuransi dan Perusahaan sebagai rekanan."